Cetak
Kategori: berita_tik
Dilihat: 1120

Selasa  9 Februari 2021 Politeknik Negeri Padang yang diwakili oleh Wadir II, tim teknis pengadaan layanan jasa internet dan UPT. Komputer mengadakan pertemuan  mengenai pelaksanaan kontrak layanan jasa internet di ruang rapat pimpinan gedung B lantai 2 Politeknik Negeri Padang.

 

 

Sebagai penunjang sarana komunikasi dan akses informasi dari berbagai sumber dengan biaya murah diperlukan infrastruktur yang baik untuk koneksi internet yang handal dan mampu melayani berbagai kegiatan di lingkungan kampus Politeknik Negeri Padang.

Oleh karena itu berlangganan layanan internet dalam jumlah yang besar dipusatkanlah di UPT. Komputer Politeknik Negeri Padang. Diharapkan dari UPT. Komputer dapat membagi koneksi layanan ke masing-masing unit di Politeknik Negeri Padang.

 

 

Rencananya kapasitas bandwidth akan dinaikkan seiring dengan bertambahnya jumlah pengguna dan jenis layanan yang disediakan oleh UPT. Komputer. Seiring dengan peningkatan kapasitas bandwidth, maka infrastruktur penunjang akses termasuk perangkat juga diperlukan dalam rangka mengoptimalkan penggunaan bandwidth internet tersebut.

 

 

Dalam rapat tersebut UPT. Komputer Politeknik Negeri Padang bersama seluruh tim dan peserta rapat menetapkan beberapa diantaranya adalah :

  1. Tersedianya Layanan Internet IP Transit Global 300 Mbps dan IP Transit Domestik 700 Mbps di Politeknik Negeri Padang dengan tingkat Service Level Guarantee dan atau Service Level Agreement 99,5% (SLG/SLA).
  2. Tersedia koneksi dedicated untuk ldRen minimal I 0% dari Traffic Internet Global.
  3. Tersedianya akses internet WiFi bagi End User melalui perangkat Access Point (Managed Service) yang di disediakan oleh penyedia minimal di 71 (tujuh puluh lima) titik yang tersebar di lingkungan kampus Politeknik Negeri         Padang.

 

 

 

 

 

 

 

Salam kompak .....NOC!